Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
5 Cara Backup Data Android Mudah dan Aman

5 Cara Backup Data Android Mudah dan Aman

Seringkali smartphone-mu lemot akibat ruang memory-nya yang penuh, alhasil kamu membutuhkan cara backup data Android agar sebagian file-nya bisa dipindahkan. Hal tersebut juga kamu lakukan ketika ingin melakukan factory reset pada gadget kesayanganmu itu.

Kendalanya adalah saat file yang ingin kamu pindahkan cukup besar ukurannya. Cara backup data Android yang kamu gunakan harus aman untuk mencegah kerusakan data. Nah di tulisan kali ini kami akan menjelaskan lima opsi mudah dan cukup aman yang dapat kamu coba, 

1. Cara Backup Data Android via Kabel USB


Walaupun dukungan teknologi memungkinkanmu melakukan pencadangan data menggunakan koneksi wireless atau memindahkan file dari HP ke cloud storage, namun bukan berarti cara lebih klasik menggunakan USB sudah tidak efektif. 

Cara backup data Android via USB ini masih cocok dipakai ketika memindahkan banyak data sekaligus. Cara ini terbilang lebih aman dan stabil dibandingkan menggunakan wireless atau cloud storage karena risiko terputus di tengah jalannya relatif lebih kecil. Kamu bisa mengawasi pemindahan data saat memakai kabel, sedangkan wireless atau cloud storage sangat bergantung pada kondisi jaringan.

Cara melakukannya sangat mudah, silahkan sambungkan HP ke PC menggunakan kabel USB. Kemudian ubah pengaturan koneksi di HP ke mode transfer file, kemudian buka file explorer melalui laptop atau PC-mu. Selanjutnya tinggal pilih data-data yang ingin kamu backup kemudian copy/cut dan paste ke laptop atau PC dan tunggu hingga proses selesai.

2. Cara Backup Data Android via Google Account

Salah satu kelebihan menggunakan HP Android adalah pencadangan data bisa dilakukan secara otomatis jika kamu mengintegrasikan HP milikmu dengan akun Google. Data-datamu akan diupload ke server Google secara berkala dan dienkripsi menggunakan password akun Google milikmu. 

Ketika dibutuhkan, data-data tersebut bisa dipulihkan kembali. Namun data-datamu juga bisa dihapus oleh Google secara otomatis jika kamu tidak menggunakan HP selama 57 hari atau ketika kamu menonaktifkan pencadangan Android.

Nah jika smartphone milikmu belum terintegrasi, kamu bisa mengaktifkan fitur backup data Android ini dengan melakukan langkah berikut:

  1. Buka menu Setelan pada smartphone-mu.

  2. Pilih Google, lalu pilih opsi Cadangan. 

  3. Terakhir, tinggal pilih Cadangkan sekarang.

Prosedur ini dapat berbeda tergantung dari jenis HP yang digunakan.

3. Cara Backup Data Android ke Cloud Storage

Cloud storage adalah layanan yang menyediakan tempat penyimpanan yang berjalan secara online atau digital. Sehingga ketika kamu mengupload konten, foto, dokumen atau lainnya ke cloud, kamu bisa mengaksesnya kapan saja dan dimana saja asalkan kamu terkoneksi dengan internet.

Ada banyak layanan cloud storage yang tersedia saat ini, diantara yang populer adalah Google Drive, Dropbox, OneDrive dan lain sebagainya. Di sini kami akan mencontohkan cara backup data Android menggunakan Dropbox dan Google Drive. Untuk cloud storage lain kurang lebih menerapkan cara yang serupa dengan kedua aplikasi tersebut.

Cara Mencadangkan Data Android Via Dropbox  

  1. Kunjungi website Dropbox di alamat  Dropbox.com, atau kamu bisa install aplikasi Dropbox di handphone-mu untuk cara lebih praktis.

  2. Login ke akun Dropbox milikmu, jika belum punya silakan buat akun terlebih dahulu.

  3. Ketika aplikasi Dropbox terinstal di perangkatmu, cloud storage satu ini akan secara otomatis membuat folder tersendiri di hard drive perangkat-mu.

  4. Jika sudah ada folder Dropbox di perangaktmu, cara mencadangkan data online ini akan mennjadi lebih mudah. Kamu hanya tinggal Drag and drop data-data dari memori HP-mu ke folder tersebut dan data-data itu akan otomatis tersimpan di cloud.

Cara Mencadangkan Data Android Via Google Drive

  1. Kunjungi situs drive.google.com atau kamu juga bisa instal aplikasi drive di HP

  2. Setelah itu tinggal upload file yang akan kamu cadangkan ke drive dengan klik icon plus (New)

  3. Kemudian pilih apakah kamu akan mengupload file atau folder

  4. selanjutnya pilih file atau folder yang akan diupload

  5. tunggu hingga proses upload selesai

4. Cara Backup Data Android Menggunakan WiFi

Cara backup data Android ke PC juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan jaringan WiFi. Cara ini memungkinkanmu untuk mentransfer banyak foto, video, dokumen atau data lainnya dari Android ke PC sekaligus. 

Namun kamu butuh bantuan dari aplikasi pihak ketiga, salah satunya adalah AirDroid dan juga pastikan smartphone dan PC terhubung ke jaringan WiFi yang sama. Agar lebih jelas, silahkan ikut langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Pertama kamu harus menginstall aplikasi AirDroid yang tersedia di Google Playstore.

  2. Setelah itu buka aplikasinya dan buat akun AirDroid, lalu log in menggunakan akun tersebut.

  3. Setelah itu, hubungkan HP Android ke perangkat PC menggunakan alamat IP. Caranya dengan mengkoneksikan keduanya pada jaringan WiFi yang sama.

  4. Jika Android dan PC sudah terkoneksi ke jaringan WiFi yang sama, buka kembali aplikasi AirDroid di HP kemudian lihat IP Address yang muncul, copy IP Address tersebut.

  5. Selanjutnya buka browser dari PC dan paste IP Address yang sebelumnya kamu copy dari HP  di kolom URL.

  6. Kamu akan melihat jendela persetujuan muncul, silahkan pilih Accept

  7. Jika berhasil terhubung, kamu akan melihat tampilan folder-folder yang ada di Handphone di PC-mu.

  8. Selanjutnya silahkan cari data yang ingin kamu pindahkan, kemudian pilih data-data tersebut dan klik pada tombol download. 

  9. Voila! Data dari HP akan terunduh ke PC dan kamu telah berhasil melakukan backup.

5. Cara Backup Data Android via Bluetooth

 

Selain menggunakan WiFi, kamu juga bisa mentransfer data dari Android ke PC menggunakan Bluetooth. Fitur wireless satu ini memang sudah cukup lama digunakan sebagai cara backup data Android ke PC, bahkan sebelum teknologi WiFi populer. 

Walaupun tak secepat menggunakan WiFi, cara ini masih cukup efektif. Sebelum melakukannya kamu perlu memastikan terlebih dulu PC-mu mendukung fitur Bluetooth. Jika sudah, kamu tinggal mengikut langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Nyalakan Bluetooth di HP dan PC milikmu. 

  2. Setelah itu, Sistem PC akan mendeteksi perangkat Bluetooth yang ada di dekatnya secara otomatis. 

  3. Cari nama Bluetooth HP dan kilk opsi Pair untuk menghubungkan kedua perangkat melalui Bluetooth.

  4. Kemudian tinggal pilih file yang ingin kamu cadangkan dan kirimkan ke PC melalui Bluetooth.

Nah itu dia 5 Opsi Cara backup data Android ke PC yang cepat dan aman untuk kamu coba. Setiap cara di atas memiliki kekurang dan kelebihannya masing-masing, tinggal kamu pilih cara yang menurutmu paling nyaman dan cocok untuk digunakan. Selamat mencoba!


Open Comments

Posting Komentar untuk "5 Cara Backup Data Android Mudah dan Aman"